Tiga Jenazah ABK WNI Kapal Penangkap Ikan Korsel Tiba di Indonesia

- Jurnalis

Minggu, 17 Maret 2024 - 02:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ini tiga jenazah ABK WNI kapal penangkap ikan Korsel saat tiba di Bandara Internasional Soekarno Hatta Cengkareng Tangerang, Provinsi Banten, pada pukul 15.55 WIB.

Ini tiga jenazah ABK WNI kapal penangkap ikan Korsel saat tiba di Bandara Internasional Soekarno Hatta Cengkareng Tangerang, Provinsi Banten, pada pukul 15.55 WIB.

JAKARTA, LOMBOKTODAY.ID – Pihak Kementerian Luar Negeri (Kemlu) telah memfasilitasi ketibaan 3 (tiga) jenazah anak buah kapal (ABK) warga negara Indonesia (WNI) di Indonesia pada Sabtu (16/3/2024). Ketiga jenazah atas nama Safrudin, R Arie Permana, dan Maulana Mansyur tersebut, tiba di Bandara Internasional Soekarno Hatta Cengkareng Tangerang, Provinsi Banten, pada pukul 15.55 WIB.

Direktur Perlindungan Warga Negara Indonesia Kementerian Luar Negeri (PWNI Kemlu), Judha Nugraha menjelaskan bahwa ketiga jenazah selanjutnya diserahterimakan kepada pihak keluarga yang juga dihadiri oleh perwakilan agen perusahaan pengirim para ABK tersebut.

Baca Juga :  Ini Tiga Agenda Besar PJS yang Dibahas dalam Rapat Persiapan HUT ke-2

Sementara itu, proses pencarian untuk 5 (lima) ABK lainnya, terdiri dari 4 ABK WNI dan 1 ABK Korsel hingga saat ini masih terus dilakukan Korean Coast Guard (KCG). ‘’Kemlu dan KBRI Seoul terus melakukan koordinasi dengan pihak-pihak terkait di Korea Selatan (Korsel) dan di Tanah Air guna memberikan dukungan yang dibutuhkan selama proses pencarian,’’ jelas Judha Nugraha dalam keterangan resminya, Sabtu malam (16/3/2024).

Baca Juga :  Bappeda Akan Jadi Tulang Punggung dalam Merancang dan Mengawal Pembangunan NTB

Lebih lanjut Judha Nugraha mengatakan bahwa informasi perkembangan pencarian terus disampaikan Kemlu kepada 7 (tujuh) keluarga ABK WNI di Indonesia. Dan guna memastikan pemenuhan seluruh hak-hak ketujuh korban ABK WNI tersebut, koordinasi terus dilakukan Kemlu dan KBRI Seoul dengan Kementerian Perhubungan (Kemhub), Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker), BP2MI dan pihak terkait lainnya.(Sid)

Berita Terkait

Bamsoet Dukung Peluncuran Jimly Award dan Ingatkan Pentingnya Perbaikan Partai Politik
Jaga Kesehatan Anggota, Hinca Panjaitan Usul Polri Rutin Merotasi Polantas
Momentum Pererat Silaturahmi dan Komitmen Kedekatan dengan Media, Firnando H Ganinduto Apresiasi Halal Bihalal KWP
Semangat Silaturahmi dan Kekeluargaan Sesama Wartawan Parlemen, KWP Gelar Halal Bihalal
Sultan Bersama Gubernur Tomsk Rusia Bahas Kerja Sama Bidang Riset Hingga Sister City
Tekad Arsenio Bawa Astra Honda Juarai Kejurnas Motocross 2025
HIMALO Bakal Gelar Halal Bihalal dan Begawe di TMII Jakarta Sambil Promosikan Budaya Sasak
Sultan Dukung Upaya Pemerintah Indonesia Negosiasi Pedagang ke Negara Paman Sam AS

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 15:05 WIB

Bamsoet Dukung Peluncuran Jimly Award dan Ingatkan Pentingnya Perbaikan Partai Politik

Selasa, 15 April 2025 - 13:44 WIB

Momentum Pererat Silaturahmi dan Komitmen Kedekatan dengan Media, Firnando H Ganinduto Apresiasi Halal Bihalal KWP

Selasa, 15 April 2025 - 13:23 WIB

Semangat Silaturahmi dan Kekeluargaan Sesama Wartawan Parlemen, KWP Gelar Halal Bihalal

Senin, 14 April 2025 - 15:06 WIB

Sultan Bersama Gubernur Tomsk Rusia Bahas Kerja Sama Bidang Riset Hingga Sister City

Minggu, 13 April 2025 - 13:06 WIB

Tekad Arsenio Bawa Astra Honda Juarai Kejurnas Motocross 2025

Berita Terbaru