Lalu Iqbal Yakin Pemprov NTB Bisa Berkolaborasi dan Bekerja Sama dengan Pemkab/Pemkot Sejahterakan Masyarakat

- Jurnalis

Kamis, 17 April 2025 - 08:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suasana perayaan HUT Kabuaten Lobar ke-67, Kamis pagi (17/4/2025).

Suasana perayaan HUT Kabuaten Lobar ke-67, Kamis pagi (17/4/2025).

LOMBOK BARAT, LOMBOKTODAY.ID – Gubernur NTB, Lalu Muhamad Iqbal merasa yakin bahwa Pemerintah Provinsi (Pemprov) NTB bisa berkolaborasi dan bekerja sama dengan pihak Pemerintah Kabupaten (Pemkab)/Pemerintah Kota (Pemkot) se-NTB untuk menyelesaikan berbagai macam masalah, sehingga masyarakat bisa merasakan kesejahteraan.

“Tugas terpenting seorang Gubernur itu bagaimana memfasilitasi agar para Bupati, Wali Kota berhasil membangun daerah, karena keberhasilan Provinsi itu merupakan akumulasi dari keberhasilan kabupaten/kota,” kata Lalu Iqbal saat menghadiri peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabuaten Lombok Barat (Lobar) ke-67, yang berlangsung di Bencingah Agung Kantor Bupati Lobar, Kamis pagi (17/4/2025).

Di HUT Lobar ke-67 ini, Lalu Iqbal memberikan apresiasi kepada para pendiri dan pemimpin-pemimpin sebelumnya yang telah membuat perubahan lebih baik sampai saat ini. Tak lupa pula Lalu Iqbal mengapresiasi kepada Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) Lobar telah membuat simbol-simbol perubahan.

Baca Juga :  Ini Dia Keragaman Hidangan Kuliner di Jawa Timur, Banjarmasin dan Lombok

“Walaupun baru menjabat hanya 40 hari, sudah mulai terlihat dengan simbol-simbol perubahan di antaranya memberikan modal usaha tanpa bunga bagi pelaku UMKM baru di Lobar, membuat alun-alun sebagai infrastruktur yang serius untuk dibangun ke depannya,” ungkap Lalu Iqbal sembari menyebutkan, bahwa provinsi memiliki program Desa Berdaya, sehingga Lombok Barat akan menjadi desa prioritas ke depannya.

Semetara itu, Bupati Lombok Barat (Lobar), HL Ahmad Zaini yang biasa disapa LAZ didampingi Wakil Bupati (Wabup) Lobar, Hj Nurul Adha memiliki keyakinan kolaborasi Pemprov NTB dengan Pemkab/Pemkot menjadi lebih baik ke depan guna mewujudkan NTB Makmur Mendunia.

Baca Juga :  Berbagi Kebahagiaan Ramadhan, YBM PLN UIP Nusra Salurkan Ratusan Paket Santunan dan Bingkisan untuk Yatim dan Duafa

“Dengan komitmen tinggi dan kebersamaan yang dibangun, itulah hikmahnya kegiatan retreat di Magelang, sehingga optimis bisa diwujudkan bertahap sebagai bukti nyata,” kata LAZ.

Terkait program pinjaman tanpa bunga bagi pelaku UMKM Lobar sebagai bentuk pemberdayaan ekonomi, sehingga pembangunan Lobar ini dimulai dari desa. “Saya ingin wirausaha baru di Lombok Barat itu tumbuh dengan pinjaman modal tanpa bunga yang selama ini menjadi kendala bagi pelaku usaha baru,” ujarnya.

LAZ mengharapkan dengan tumbuhnya wirausaha baru bisa menjadi UMKM naik kelas dengan melahirkan lapangan kerja di desa, pengangguran bisa ditekan, kemiskinan bisa dikurangi dan lain sebagainya.(arz)

Berita Terkait

Dukung Asta Cita, Tamsil Linrung Pastikan DPD RI Dorong Sinkronisasi Pusat-Daerah
Astra Group Mataram Tebar Berkah Lewat Berbagai Program Kemasyarakatan
Jelang Musim Panen Jagung, Ini Arahan Lalu Iqbal ke Bupati se-NTB
Astra Group Mataram Konsisten Dukung Pencegahan Stunting Melalui Posyandu Binaan
Survei ke Mataloko, PLN UIP Nusra Identifikasi dan Inventarisasi Manifest di Lokasi WKP
Panen Raya, Lombok Tengah Produksi 237.460 Ton Gabah Menuju Lumbung Nasional
Tertarik Kembangkan BLK di NTB, Dubes RI untuk UEA Ngaku Telah Bertemu Calon Investor
Semangat Berbagi Ramadan, YBM PLN UIP Nusra Salurkan Bantuan ke Mustahik di Sekitar Wilayah Kerja

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 16:02 WIB

Dukung Asta Cita, Tamsil Linrung Pastikan DPD RI Dorong Sinkronisasi Pusat-Daerah

Kamis, 17 April 2025 - 08:10 WIB

Lalu Iqbal Yakin Pemprov NTB Bisa Berkolaborasi dan Bekerja Sama dengan Pemkab/Pemkot Sejahterakan Masyarakat

Rabu, 16 April 2025 - 12:38 WIB

Astra Group Mataram Tebar Berkah Lewat Berbagai Program Kemasyarakatan

Rabu, 16 April 2025 - 11:22 WIB

Jelang Musim Panen Jagung, Ini Arahan Lalu Iqbal ke Bupati se-NTB

Senin, 14 April 2025 - 13:09 WIB

Astra Group Mataram Konsisten Dukung Pencegahan Stunting Melalui Posyandu Binaan

Berita Terbaru