Wagub NTB Ajak Masyarakat Jaga dan Rawat Objek Wisata Taman Panda Bima

- Jurnalis

Kamis, 13 Maret 2025 - 08:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wagub NTB, Hj Indah Dhamayanti Putri saat melakukan Safari Ramadhan sekaligus melaksanakan sholat isya berjamaah di Masjid Al-Wustha, Desa Panda, Kecamatan Palibelo, Kabupaten Bima, Rabu malam (12/3/2025).

Wagub NTB, Hj Indah Dhamayanti Putri saat melakukan Safari Ramadhan sekaligus melaksanakan sholat isya berjamaah di Masjid Al-Wustha, Desa Panda, Kecamatan Palibelo, Kabupaten Bima, Rabu malam (12/3/2025).

BIMA, LOMBOKTODAY.ID – Wagub NTB, Hj Indah Dhamayanti Putri mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga dan merawat objek wisata Taman Panda Bima. Mengingat objek wisata Taman Panda yang berada di wilayah Kecamatan Palibelo, Kabupaten Bima ini, menjadi salah satu icon kebanggan masyarakat Bima.

Apalagi Taman Panda ini tak hanya dikenal sebagai wisata pantai dengan beragama kuliner khas masyarakat Suku Mbojo, tapi Taman Panda juga menampilkan puluhan duplikat bangunan rumah adat tradisional Bima (Uma Lengge) sebagai warisan budaya masyarakat Bima dan Dompu secara luas kepada wisatawan yang berkunjung.

Baca Juga :  Usulkan Balai Pelestarian Budaya NTB dan Kampus Seni, Lalu Muhamad Iqbal Temui Fadli Zon

‘’Mari bersama-sama kita jaga dan rawat Taman Panda ini dari segi kebersihan dan Kamtibmas serta menjadi tuan rumah yang ramah bagi para pengunjung,’’ kata Wagub NTB, Hj Indah Dhamayanti Putri saat melakukan Safari Ramadhan sekaligus melaksanakan sholat isya berjamaah di Masjid Al-Wustha, Desa Panda, Kecamatan Palibelo, Kabupaten Bima, Rabu malam (12/3/2025).

Ummi Dinda, demikian Wagub NTB ini biasa disapa meyakini dan percaya bahwa masyarakat Desa Panda dan Palibelo umumnya, memiliki kelebihan dan potensi yang beragam. Menjaga dan merawat icon wisata kuliner tersebut adalah tugas dan tanggung jawab semua pihak.

Baca Juga :  Lalu Muhammad Iqbal Prioritaskan Pengembangan Teluk Saleh Jadi Destinasi Wisata Mendunia

‘’Semoga Allah melimpahkan rahmatnya kepada masyarakat Bima. Untuk itu, kesadaran kita semua menjadi kunci untuk terus membangun dan memajukan wisata pantai dan kuliner tersebut,’’ harap Ummi Dinda sembari merasa optimis bahwa Kabupaten Bima akan lebih maju ke depannya.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) Bima, puluhan kepala OPD lingkup Pemprov NTB, Kepala Karo Setdaprov NTB, serta Forkompinda lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bima.(gde)

Berita Terkait

Wagub NTB Beri Atensi Khusus Pengembangan Pantai Lakey Dompu
100 Lelakaq Puase (Berbalas Pantun Sasak Perihal Puasa Ramadhan)
LOMBOK PELANJUT IMPERIUM MAJAPAHIT
Mandhalika dan Tradisi Merarik (Mandhalika Edisi 2)
Jejak Peradaban Purba dan Pesan Independensi Perempuan (Mandhalika Edisi 1)
Usulkan Balai Pelestarian Budaya NTB dan Kampus Seni, Lalu Muhamad Iqbal Temui Fadli Zon
Antisipasi Tindak Kejahatan, Pelaku Pariwisata dan Masyarakat Suranadi Pasang PJU
Lalu Muhammad Iqbal Prioritaskan Pengembangan Teluk Saleh Jadi Destinasi Wisata Mendunia

Berita Terkait

Kamis, 13 Maret 2025 - 08:03 WIB

Wagub NTB Ajak Masyarakat Jaga dan Rawat Objek Wisata Taman Panda Bima

Rabu, 12 Maret 2025 - 08:04 WIB

Wagub NTB Beri Atensi Khusus Pengembangan Pantai Lakey Dompu

Minggu, 9 Maret 2025 - 08:04 WIB

100 Lelakaq Puase (Berbalas Pantun Sasak Perihal Puasa Ramadhan)

Jumat, 21 Februari 2025 - 07:07 WIB

LOMBOK PELANJUT IMPERIUM MAJAPAHIT

Selasa, 18 Februari 2025 - 09:01 WIB

Mandhalika dan Tradisi Merarik (Mandhalika Edisi 2)

Berita Terbaru

Wagub NTB, Hj Indah Dhamayanti Putri saat melakukan Safari Ramadhan sekaligus melaksanakan sholat isya berjamaah di Masjid Al-Wustha, Desa Panda, Kecamatan Palibelo, Kabupaten Bima, Rabu malam (12/3/2025).

Pariwisata Seni Budaya

Wagub NTB Ajak Masyarakat Jaga dan Rawat Objek Wisata Taman Panda Bima

Kamis, 13 Mar 2025 - 08:03 WIB