Disambut Pj Sekda Lotim, Pangdam IX/Udayana Tinjau Penanaman Jagung 1.000 Hektare

- Jurnalis

Kamis, 21 November 2024 - 13:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pj Sekda Lotim, H Hasni (baju putih).

Pj Sekda Lotim, H Hasni (baju putih).

LOMBOK TIMUR, LOMBOKTODAY.ID – Pangdam IX/Udayana, Mayjen TNI Muhammad Zamroni didampingi Danrem 162/Wira Bhakti meninjau penanaman 1.000 hektare jagung di Kabupaten Lombok Timur, Kamis (21/11/2024).

Kegiatan yang merupakan bagian dari upaya pemerintah dan TNI untuk mewujudkan ketahanan pangan nasional, Pangdam disambut langsung Penjabat (Pj) Sekda Lombok Timur (Lotim), H Hasni.

Pj Sekda menyampaikan apresiasi atas dukungan TNI terhadap sektor pertanian di daerah, terutama dalam peningkatan produksi jagung. ‘’Produksi jagung di Lombok Timur terus meningkat. Dengan adanya dukungan dari TNI, seperti penyediaan sumur bor, kami optimis jumlah luas tanam akan terus bertambah,’’ ungkap Pj Sekda.

Baca Juga :  Ini Pesan Kapolda NTB Saat Serahkan Pengendalian Operasi Ketupat Rinjani 2025

Selain dukungan dari TNI, pemerintah pusat juga telah meningkatkan alokasi pupuk untuk Lombok Timur. Kenaikan kuota pupuk ini diharapkan dapat mendorong peningkatan produktivitas petani.

Pangdam IX/Udayana, Mayjen TNI Muhammad Zamroni dalam sambutannya menekankan pentingnya komitmen para petani dalam melanjutkan usaha taninya. ‘’Dengan adanya dukungan dari pemerintah, TNI, dan mitra petani, diharapkan para petani semakin bersemangat untuk meningkatkan produksi,’’ ujar Pangdam Udayana.

Baca Juga :  Sultan Minta Pemerintah Evaluasi Permendag No.8/2024, Ini Tujuannya

Pangdam Udayana juga mengapresiasi inovasi dan upaya yang dilakukan oleh Korem 162/WB dalam mewujudkan kemandirian pangan. Ia berharap program serupa dapat terus dikembangkan di wilayah Kodam IX/Udayana.

Kegiatan penanaman jagung ini turut dihadiri oleh Kepala Dinas Pertanian NTB, Ketua DPRD Lombok Timur, Camat, kepala desa, dan kelompok tani (Poktan).(Kml)

Berita Terkait

DPD Kasta Lombok Tengah Kecam Keterlibatan Oknum Anggota DPRD dalam Proyek MBG
Beri Rp3 M Untuk Pelatihan Keterampilan, Iron-Edwin Wujudkan Lotim Jadi Kabupaten Terampil dan Smart
Komisi III DPRD Loteng Kawal Aspirasi Masyarakat Desa Serage Terkait Perbaikan Jalan
Persoalan Kemiskinan Hanya Mampu Diatasi oleh Pendidikan
Asyik! Ada Program SALTING dari Astra Motor NTB, Beri Kemudahan dan Keuntungan bagi Masyarakat
Dukung Asta Cita, Tamsil Linrung Pastikan DPD RI Dorong Sinkronisasi Pusat-Daerah
Lalu Iqbal Yakin Pemprov NTB Bisa Berkolaborasi dan Bekerja Sama dengan Pemkab/Pemkot Sejahterakan Masyarakat
Astra Group Mataram Tebar Berkah Lewat Berbagai Program Kemasyarakatan

Berita Terkait

Kamis, 24 April 2025 - 14:07 WIB

DPD Kasta Lombok Tengah Kecam Keterlibatan Oknum Anggota DPRD dalam Proyek MBG

Kamis, 24 April 2025 - 06:09 WIB

Beri Rp3 M Untuk Pelatihan Keterampilan, Iron-Edwin Wujudkan Lotim Jadi Kabupaten Terampil dan Smart

Selasa, 22 April 2025 - 13:05 WIB

Komisi III DPRD Loteng Kawal Aspirasi Masyarakat Desa Serage Terkait Perbaikan Jalan

Minggu, 20 April 2025 - 16:03 WIB

Persoalan Kemiskinan Hanya Mampu Diatasi oleh Pendidikan

Minggu, 20 April 2025 - 13:28 WIB

Asyik! Ada Program SALTING dari Astra Motor NTB, Beri Kemudahan dan Keuntungan bagi Masyarakat

Berita Terbaru

Suasana pelantikan pejabat eselon III lingkup Pemkab Lombok Timur.

Politik

Gelombang Pertama Mutasi Pejabat Lingkup Pemkab Lombok Timur

Selasa, 29 Apr 2025 - 07:20 WIB

Wakil Ketua DPD RI, Tamsil Linrung.

Nasional

Tamsil Linrung Tegaskan Hal Ini kepada 60 Organisasi Buruh

Senin, 28 Apr 2025 - 13:13 WIB

Wakapolres Lombok Tengah, Kompol Imam Maladi, saat memberikan keterangan kepada awak media pada konferensi pers, di Mapolres Lombok Tengah, Senin (28/4/2025).

Hukum & Kriminal

Sebulan, Polres Lombok Tengah Ungkap 11 Kasus dan 9 Tersangka Kejahatan

Senin, 28 Apr 2025 - 11:09 WIB

Lalu Niqman Zahir.

NGIRING REMBUG

KAWASAN EKONOMI TRANSMIGRASI

Senin, 28 Apr 2025 - 05:07 WIB