Honda Bikers Motour Camp 2025 Ajang Solidaritas dan Kreativitas Bikers Lombok

- Jurnalis

Kamis, 13 Maret 2025 - 11:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suasana acara Honda Bikers Motour Camp’’ di Pathfinder Outbound Lingsar, Lobar yang digelar Astra Motor NTB bersama komunitas Honda.

Suasana acara Honda Bikers Motour Camp’’ di Pathfinder Outbound Lingsar, Lobar yang digelar Astra Motor NTB bersama komunitas Honda.

MATARAM, LOMBOKTODAY.ID – Astra Motor NTB bersama komunitas Honda di Lombok sukses menggelar acara tahunan bertajuk ‘’Honda Bikers Motour Camp’’ di Pathfinder Outbound Lingsar, Kabupaten Lombok Barat (Lobar). Kegiatan tersebut dirancang untuk mempererat silaturahmi antar anggota komunitas serta meningkatkan kompetensi mereka dalam berbagai bidang.

Selama dua hari penyelenggaraan, peserta terlibat dalam serangkaian aktivitas menarik yang tidak hanya menghibur tetapi juga edukatif. Salah satunya adalah ‘’Rolling City ’’, di mana para bikers melakukan konvoi keliling kota dengan tetap mengedepankan keselamatan berkendara sesuai kampanye #Cari_aman. Selain itu, acara camping bersama menjadi momen bagi peserta untuk saling berbagi pengalaman dan cerita seputar dunia otomotif.

Baca Juga :  Tips #Cari_Aman Mengatasi Ban Selip, Berkendara Aman Bersama Honda

Tak ketinggalan, workshop digital dan fotografi diadakan untuk meningkatkan keterampilan anggota komunitas dalam memanfaatkan teknologi digital dan seni fotografi. Momen buka puasa bersama juga menjadi ajang mempererat kebersamaan, mengingat acara ini berlangsung di bulan Ramadan. Selain itu, sesi koordinasi agenda masing-masing klub memungkinkan setiap komunitas merencanakan kegiatan ke depan dengan lebih terstruktur.

Kepala Wilayah Astra Motor NTB, Jeffry Mei Gamastra Runawang menekankan pentingnya acara ini sebagai wadah untuk memperkuat hubungan antar-anggota komunitas Honda di Lombok. ‘’Honda Bikers Motor Camp ini juga untuk meningkatkan solidaritas komunitas Honda yang ada di Lombok,’’ ujarnya.

Baca Juga :  Wujud Negara Hadir, Pemerintah dan PLN Berhasil Listriki 99,92 Persen Desa di Seluruh Indonesia

Jeffry berharap melalui kegiatan ini, kompetensi dan kreativitas anggota komunitas dapat terus berkembang, sejalan dengan perkembangan teknologi dan tren otomotif saat ini.

Para peserta menunjukkan antusiasme tinggi selama acara berlangsung. Mereka mengapresiasi inisiatif Astra Motor NTB dalam menyelenggarakan kegiatan yang tidak hanya menyenangkan tetapi juga bermanfaat bagi pengembangan diri. ‘’Acara seperti ini sangat kami nantikan. Selain menambah ilmu, kami juga bisa menjalin silaturahmi dengan komunitas lain,’’ tutur Samsul, salah satu peserta.

Ke depan, diharapkan acara serupa dapat terus diadakan dengan inovasi dan kegiatan yang lebih beragam, sehingga komunitas Honda di Lombok semakin solid dan berprestasi.(amn)

Berita Terkait

Tamsil Linrung Angkat Sosok Jenderal Polisi Hoegeng Sebagai Contoh Keteladanan Reformasi Polri
Pemprov NTB Siap Dukung Kelancaran Pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah
Wisata Gili Nanggu Dihebohkan Penemuan Mayat, Polda NTB Selidiki Identitas Korban
Para Sopir Terminal Mandalika Dapat Sosialisasi Kamtibmas dari Polda NTB
Fathul Gani Tekankan Pencegahan BKC di Masyarakat Harus Humanis dan Preventif
Terkait Kerusakan Jalan, Gubernur Akan Bagi Tugas Antara Pemprov NTB dan Pemkab Sumbawa
Sekda NTB Bersyukur dan Bangga Atas Peresmian Gedung Kantor Pusat PB NWDI
Apa Impek Prabowo?

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 07:03 WIB

Tamsil Linrung Angkat Sosok Jenderal Polisi Hoegeng Sebagai Contoh Keteladanan Reformasi Polri

Kamis, 13 Maret 2025 - 11:09 WIB

Honda Bikers Motour Camp 2025 Ajang Solidaritas dan Kreativitas Bikers Lombok

Kamis, 13 Maret 2025 - 10:02 WIB

Pemprov NTB Siap Dukung Kelancaran Pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah

Kamis, 13 Maret 2025 - 07:20 WIB

Wisata Gili Nanggu Dihebohkan Penemuan Mayat, Polda NTB Selidiki Identitas Korban

Rabu, 12 Maret 2025 - 16:16 WIB

Para Sopir Terminal Mandalika Dapat Sosialisasi Kamtibmas dari Polda NTB

Berita Terbaru

Gubernur NTB, Lalu Muhamad Iqbal saat menerima audiensi Tim Geopark Rinjani dan Geopark Tambora, di ruang kerjanya, Jumat (14/3/2025).

Pariwisata Seni Budaya

Asyik!, Gili Trawangan Bakal Ditata Ulang

Jumat, 14 Mar 2025 - 12:01 WIB