Mancing Ikan di Perairan Pantai Lancing, Seorang Warga Desa Kateng Pendem Hilang

- Jurnalis

Kamis, 18 April 2024 - 10:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tim SAR gabungan saat mencari korban hilang di perairan Pantai Lancing, Dusun Tampah, Desa Mekarsari, Kecamatan Praya Barat, Kabupaten Lombok Tengah (Loteng).

Tim SAR gabungan saat mencari korban hilang di perairan Pantai Lancing, Dusun Tampah, Desa Mekarsari, Kecamatan Praya Barat, Kabupaten Lombok Tengah (Loteng).

LOMBOK TENGAH, LOMBOKTODAY.ID – Salah seorang warga Lombok Tengah (Loteng) hilang saat mancing ikan di perairan Pantai Lancing, Dusun Tampah, Desa Mekarsari, Kecamatan Praya Barat, Kabupaten Lombok Tengah (Loteng), pada Rabu (17/4/2024) sekitar pukul 15.00 Wita.

Informasi tersebut diterima Kantor SAR Mataram dari pihak keluarga korban. Korban atas nama Lalu Wisnu Aditya Wardana (27 tahun), asal Desa Kateng Pendem. ‘’Sampan yang digunakan korban terbalik diterjang gelombang ombak,’’ kata Kepala Kantor SAR Mataram, Lalu Wahyu Efendi, di Mataram, Kamis (18/4/2024).

Baca Juga :  Sultan Ajak Kementerian/Lembaga Tingkatkan Kolaborasi dan Persatuan Wujudkan Indonesia Emas 2045

Sementara, ibu Arida, anggota BPBD menyebutkan, ada tiga orang dalam perahu. Dua orang berhasil diselamatkan oleh nelayan yang melintas di sekitar lokasi kejadian. ‘’Tim dari Unit Siaga SAR Kuta Mandalika sudah kami kerahkan sejak kemarin,’’ ucapnya.

Baca Juga :  Bismillah, Bupati Haerul Warisin Teken SK untuk Sekda Jadi Ketum LPTQ Lombok Timur

Pencarian menggunakan Rigit Inflatable Boat (RIB). Hari ini, Kamis, 18 April 2024, Kantor SAR Mataram mengirimkan tambahan personel dan peralatan dengan harapan meningkatkan proses pencarian. ‘’Kami juga gunakan drone untuk melakukan pencarian melalui udara,’’ ujarnya.

Dalam proses pencarian tersebut turut melibatkan unsur dari TNI, Polri, BPBD, nelayan, warga setempat, pihak keluarga, dan lainnya.(smr)

Berita Terkait

Dukung MotoGP Mandalika 2025, Basarnas Siagakan Dua Unit Helikopter
Jelang MotoGP 2025, Ditpolairud Polda NTB Patroli Udara dan Cek Helipad
Polres Lotim Supervisi 6 Polsek Serentak Dipusatkan di Polsek Keruak
NAFSU-NAFSU MANUSIA DALAM TILIKAN AL-QURAN DAN KAJIAN SYAIKH NAWAWI AL-BANTÁNY AL-JÁWY
Polres Loteng Amankan Kedatangan Riders dan Crew MotoGP di BIZAM Lombok ‎
Pembalap MotoGP Mandalika dan Dorna Sport Tiba di Lombok
Tiga Bulan Edaran LPTQ Kabupaten, Hanya Desa Sepit dan SetungkepLingsar yang Gelar MTQ
Postur Berboncengan yang Aman dan Nyaman

Berita Terkait

Jumat, 3 Oktober 2025 - 06:04 WIB

Dukung MotoGP Mandalika 2025, Basarnas Siagakan Dua Unit Helikopter

Rabu, 1 Oktober 2025 - 13:03 WIB

Jelang MotoGP 2025, Ditpolairud Polda NTB Patroli Udara dan Cek Helipad

Selasa, 30 September 2025 - 14:09 WIB

Polres Lotim Supervisi 6 Polsek Serentak Dipusatkan di Polsek Keruak

Selasa, 30 September 2025 - 11:05 WIB

NAFSU-NAFSU MANUSIA DALAM TILIKAN AL-QURAN DAN KAJIAN SYAIKH NAWAWI AL-BANTÁNY AL-JÁWY

Selasa, 30 September 2025 - 09:05 WIB

Polres Loteng Amankan Kedatangan Riders dan Crew MotoGP di BIZAM Lombok ‎

Berita Terbaru

Pariwisata Seni Budaya

Gubernur NTB dan CEO Dorna Sport Resmikan Museum Civilization Mandalika

Kamis, 2 Okt 2025 - 13:03 WIB

Ekonomi & Bisnis

Serapan Pajak Kendaraan di Lotim Hanya Tembus Kisaran 50 Persen

Rabu, 1 Okt 2025 - 09:09 WIB