Bantu Cari Korban Banjir di Bima, Polda NTB Kerahkan Polmas K9 Berkemampuan SAR

- Jurnalis

Rabu, 5 Februari 2025 - 08:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Direktorat Samapta Polda NTB kerahkan enam personel polisi serta satu ekor anjing Polmas K9 berkemampuan SAR untuk bantu cari korban bajir bandang di Bima.

Direktorat Samapta Polda NTB kerahkan enam personel polisi serta satu ekor anjing Polmas K9 berkemampuan SAR untuk bantu cari korban bajir bandang di Bima.

MATARAM, LOMBOKTODAY.ID – Upaya pencarian korban banjir bandang di Kabupaten Bima terus dilakukan. Untuk mempercepat proses evakuasi, Direktorat Samapta Polda NTB mengerahkan enam personel polisi serta satu ekor anjing Polmas K9 berkemampuan SAR guna membantu tim penyelamat di lokasi kejadian.

Keberangkatan tim ini diawali dengan apel kesiapan yang dipimpin langsung oleh Kanit Satwa Ditsamapta Polda NTB, IPDA Triana, pada Selasa (4/2/2025). Dalam arahannya, ia menegaskan bahwa misi ini merupakan tugas kemanusiaan yang harus dijalankan dengan sepenuh hati dan penuh keikhlasan. ‘’Ini merupakan tugas kemanusiaan. Oleh karena itu, saya harap seluruh personel menjalankan dengan ikhlas dan sepenuh hati agar hasil yang dicapai maksimal,’’ tegasnya.

Baca Juga :  Lengkapi Jajaran EV Honda, ICON e: dan CUV e: Curi Perhatian

Selain itu, ia juga mengingatkan agar personel selalu waspada, mengutamakan keselamatan diri dan satwa, serta terus berkoordinasi dengan Polres setempat selama operasi berlangsung. Unit Satwa Ditsamapta Polda NTB telah mengembangkan program Polmas K9 selama kurang lebih satu tahun terakhir dengan melatih anjing yang berasal dari masyarakat untuk berbagai tugas kepolisian, termasuk pencarian korban bencana dan deteksi narkotika. ‘’Saat ini, kami baru memiliki satu ekor Satwa SAR yang sudah terlatih untuk mengenali bau mayat manusia. Selain itu, kami juga memiliki dua ekor Satwa Narkotika,’’ jelasnya.

Baca Juga :  BGN Intens Sosialisasi Makan Bergizi Gratis untuk Masa Depan Generasi Bangsa

Ke depan, Polda NTB akan terus berkolaborasi dengan masyarakat yang bersedia menyerahkan anjing mereka untuk dilatih sebagai Satwa SAR atau Satwa Narkotika. Diharapkan, satwa-satwa ini dapat menjadi aset berharga dalam berbagai operasi kepolisian, terutama dalam situasi darurat seperti pencarian korban bencana.

Misi kemanusiaan ini menjadi bukti nyata bahwa Polda NTB terus berupaya memberikan yang terbaik bagi masyarakat, terutama dalam situasi darurat seperti bencana alam. Dengan kerja sama antara tim penyelamat dan unit K9, harapannya korban yang masih hilang dapat segera ditemukan.(smr)

Berita Terkait

Gubernur Iqbal: Dokumen RPJMD Menjadi ‘Kitab Suci’ dalam Menjalankan Program 2026
Pegiat Literasi Kota Mataram Raih Dua Penghargaan Nasional Perpusnas RI
Angka Kecelakaan Melonjak, Operasi Zebra Rinjani 2025 Resmi Digelar di NTB
Wabup Lotim Sebut Tugas ASN Sebagai Jembatan Pelayanan Masyarakat dengan Pemerintah
Sesekali Wabup Lotim Bekerja Jadi Tukang Bersih Aset Daerah
3 HAL TAK PERLU DISIBUKKAN UNTUK DIPIKIRKAN DAN ENAM HAL YANG MENJADI INDIKATOR KESEMPURNAAN IBADAH SESEORANG: NASIHAT AHLI HIKMAH
Perkuat Basis Perencanaan, Pemda Lotim Ubah BAPPEDA Jadi BAPPERIDA
Dukungan Bank NTB Syariah Membuahkan Hasil: Proklim Mart Joben Lestari Ukir Prestasi di Panggung Asia

Berita Terkait

Senin, 17 November 2025 - 13:08 WIB

Gubernur Iqbal: Dokumen RPJMD Menjadi ‘Kitab Suci’ dalam Menjalankan Program 2026

Senin, 17 November 2025 - 12:02 WIB

Pegiat Literasi Kota Mataram Raih Dua Penghargaan Nasional Perpusnas RI

Senin, 17 November 2025 - 10:07 WIB

Angka Kecelakaan Melonjak, Operasi Zebra Rinjani 2025 Resmi Digelar di NTB

Senin, 17 November 2025 - 09:01 WIB

Wabup Lotim Sebut Tugas ASN Sebagai Jembatan Pelayanan Masyarakat dengan Pemerintah

Jumat, 14 November 2025 - 13:07 WIB

Sesekali Wabup Lotim Bekerja Jadi Tukang Bersih Aset Daerah

Berita Terbaru

Kontingen Lasqi Loteng.

Pariwisata Seni Budaya

Gagal Pertahankan Juara Umum, Lasqi Loteng Siap Berbenah

Selasa, 18 Nov 2025 - 08:06 WIB