Satu Pelaku Jambret Montong Belai Keruak Menyerahkan Diri ke Polisi

- Jurnalis

Jumat, 26 September 2025 - 07:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Satu pelaku jambret saat menyerahkan diri ke Polsek Keruak.

Satu pelaku jambret saat menyerahkan diri ke Polsek Keruak.

LOTIM, LOMBOKTODAY.ID – Setelah anggota Reskrim Polsek Keruak berhasil memborgol AR alias KMG, terduga otak dari pelaku jambret yang terjadi di jalan raya jurusan Keruak-Tanjung Luar, tepatnya di Desa Montong Belai, yang terjadi pada Selasa sore (23/9/2025), akhirnya rekan terduga pelaku inisial JN (32 tahun) menyerahkan diri ke Polsek Keruak.

Keterangan yang diperoleh dari Kapolsek Keruak, IPTU Zulkifli, SH melalui rilis laporan polisi yang dikirim ke Redaksi Lomboktoday.id menyebutkan, bahwa JN yang juga beralamat di Tanjung Luar sama dengan AR alias KMG, datang menyerahkan diri pada Kamis (25/9/2025) sekitar pukul 21.00 Wita, kurang dari 12 jam setelak AR tertangkap di Pasar Tanjung Luar.

Baca Juga :  Polres Lombok Tengah Tetap Akan Proses Kepemilikan Senjata Kepala PNM Mekaar

Di depan polisi, terduga pelaku JN mengaku niat menyerahkan diri setelah mendengar kabar dari warga kampungnya bahwa AR tertangkap. Karena merasa diri pasti diburon polisi, JN meminta saudaranya untuk menemani menyerahkan diri ke Polsek Keruak.

Terduga JN tak bisa berdalih apa-apa selain mengakui perbuatannya. Sedangkan barang bukti HP milik DN (korban jambret) digadaikan pada salah seorang warga Tanjung Luar.

Baca Juga :  Tenteng Senjata Api Saat Nagih Utang, Karyawan Bank Mekar Nyaris Babak Belur Saat Ditangkap Massa

Sebagai tindak lanjut penanganan kasus ini, kata Kapolsek, pihaknya memerintahkan anggota untuk mencari oknum yang menerima gadai HP yang identitasnya telah diperoleh dari pelaku.

Polisi tengah mengumpulkan barang bukti milik kedua pelaku yang dipergunakan saat beraksi termasuk menyita barang bukti HP milik korban guna kepentingan penyidikan. Polisi akan segera gelar perkara.(Kml)

Berita Terkait

Pencurian di Labuapi, Polisi Berhasil Tangkap Pelaku dan Amankan Barang Bukti
Kasus Penganiyaan WNA Amerika di Selong Belanak, Kedua Belah Pihak Akhirnya Berdamai
WNA Amerika Diduga Jadi Korban Penganiayaan, Polisi Amankan Seorang Warga
Polres Lobar Ungkap Motif dan Tersangka Kasus Kematian Brigadir Esco
PWI NTB Dampingi Proses BAP Korban Intimidasi Wartawan di Polres Loteng
Tragis! Warga Kuripan Lobar Ditemukan Tewas Gantung Diri di Kamar
Kasus Kematian Brigadir Esco: Polisi Kembali Tetapkan Empat Tersangka Baru
Kapolres Lobar Tegaskan Proses Hukum Kasus Brigadir EFR Berjalan Transparan

Berita Terkait

Senin, 27 Oktober 2025 - 14:05 WIB

Pencurian di Labuapi, Polisi Berhasil Tangkap Pelaku dan Amankan Barang Bukti

Rabu, 22 Oktober 2025 - 16:07 WIB

Kasus Penganiyaan WNA Amerika di Selong Belanak, Kedua Belah Pihak Akhirnya Berdamai

Senin, 20 Oktober 2025 - 14:03 WIB

WNA Amerika Diduga Jadi Korban Penganiayaan, Polisi Amankan Seorang Warga

Kamis, 16 Oktober 2025 - 13:05 WIB

Polres Lobar Ungkap Motif dan Tersangka Kasus Kematian Brigadir Esco

Kamis, 16 Oktober 2025 - 12:07 WIB

PWI NTB Dampingi Proses BAP Korban Intimidasi Wartawan di Polres Loteng

Berita Terbaru

Gubernur NTB, Lalu Muhamad Iqbal saat meninjau pelaksanaan program Oplah di Desa Panujak, Kecamatan Praya Barat, Kabupaten Loteng, Rabu (12/11/2025).

Ekonomi & Bisnis

Tahun Ini, NTB Dapat Alokasi Program Oplah Seluas 10 Ribu Hektare

Rabu, 12 Nov 2025 - 14:02 WIB