Kementan Pastikan Pasokan Cabai di NTB Kembali Normal

- Jurnalis

Rabu, 5 Maret 2025 - 18:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Salah seorang buruh tani sedang memanen Cabai.

Salah seorang buruh tani sedang memanen Cabai.

JAKARTA, LOMBOKTODAY.ID – Kementerian Pertanian (Kementan) memastikan pasokan cabai di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) kembali normal setelah sempat berkurang akibat libur panen awal Ramadan dan faktor cuaca. Dengan pulihnya pasokan, harga cabai rawit merah di pasaran diperkirakan segera stabil.

Direktur Sayuran dan Tanaman Obat Kementan, Andi Muhammad Idil Fitri menegaskan, bahwa produksi cabai secara keseluruhan dalam kondisi aman. Idil juga menyatakan bahwa Kementan telah berkoordinasi dengan para Champion Cabai untuk memastikan distribusi berjalan lancar. ‘’Kami sudah menugaskan Champion Cabai binaan untuk segera mendistribusikan pasokan ke pasar. Dengan langkah ini, pasokan akan kembali normal dan harga cabai melandai,’’ tegas Idil, di Jakarta, Rabu (5/3/2025).

Idil menjelaskan, selain libur panen, hujan deras juga menjadi faktor yang menyebabkan petani menunda panen, sehingga sempat memengaruhi ketersediaan cabai di pasar. Namun, dipastikan bahwa kondisi ini hanya sementara, dan saat ini pasokan sudah kembali normal, terutama di beberapa sentra produksi. ‘’Di Magelang, harga lelang cabai rawit merah saat ini sudah turun ke Rp56.000/kg. Begitu juga di Jawa Timur, pasokan kembali stabil dan harga menunjukkan penurunan yang signifikan,’’ jelasnya.

Baca Juga :  Jelang Lebaran Idul Fitri 2025, Senator Mirah Dukung Penurunan Tarif Tiket Pesawat Domestik

Petani Champion Cabai Kabupaten Lombok Timur (Lotim), H Subhan juga membenarkan bahwa pasokan cabai sempat berkurang karena adanya tradisi libur berladang di awal Ramadan. ‘’Hari pertama dan kedua bulan puasa, petani di Lombok umumnya tidak berladang, termasuk petani cabai. Akibatnya, pasokan menurun dan harga naik,’’ kata Subhan saat dihubungi melalui WhatsApp (WA), Rabu (5/3/2025).

Baca Juga :  Mendes PDT Yandri Tegaskan 20 Persen Dana Desa Untuk Ketahanan Pangan

Namun, Subhan memastikan bahwa para petani kini telah kembali beraktivitas dan mulai memanen cabai, sehingga pasokan ke pasar berangsur normal. ‘’Insya Allah pasokan dan harga cabai akan kembali stabil. Saya bersama mitra binaan Champion Cabai sudah mendapat penugasan dari Direktorat Jenderal Hortikultura untuk menghadirkan cabai langsung dari petani di Lombok Tengah mulai Kamis besok (6/3/2025), hingga harga kembali normal,’’ ungkapnya.

Senada dengan Subhan, Kepala Bidang Hortikultura Dinas Pertanian Kabupaten Lombok Tengah, M Zaenal menyampaikan bahwa pasokan cabai rawit merah di daerahnya mulai pulih. Ia memperkirakan harga cabai di tingkat konsumen yang saat ini berada di kisaran Rp80.000–Rp90.000 per kg akan segera turun dalam beberapa hari ke depan.(arz)

Berita Terkait

Terbaru dari Honda PCX160, Tetap Terkoneksi dan Bebas Ribet dengan Honda RoadSync
Hj Lale Syifaun Nufus Bersama Kemensos Bantu Korban Bencana Puting Beliung di Praya Barat Daya
Gubernur NTB Berjanji Benahi Stabilitas Harga Bahan Pokok dan Perbaiki Fasilitas Pasar
Gubernur NTB Berharap Smelter Menghadirkan Industri Baru dan Meningkatkan Perekonomian Daerah
Fathul Gani Targetkan Perputaran Uang di Gelegar Pesona Khazanah Ramadhan 2025 Capai Rp4 Miliar
Hadiri High Level Meeting TPID, Gubernur NTB Sampaikan Pentingnya Pengendalian Inflasi
Kepala BPKAD Lotim Bantah Sebagai Biang Keterlambatan Bayar Siltap
Di Depan Paripurna Dewan, Bupati Lotim Berjanji Benahi Penyaluran Pupuk Subsidi

Berita Terkait

Minggu, 9 Maret 2025 - 13:28 WIB

Terbaru dari Honda PCX160, Tetap Terkoneksi dan Bebas Ribet dengan Honda RoadSync

Minggu, 9 Maret 2025 - 13:05 WIB

Hj Lale Syifaun Nufus Bersama Kemensos Bantu Korban Bencana Puting Beliung di Praya Barat Daya

Minggu, 9 Maret 2025 - 10:22 WIB

Gubernur NTB Berjanji Benahi Stabilitas Harga Bahan Pokok dan Perbaiki Fasilitas Pasar

Sabtu, 8 Maret 2025 - 13:07 WIB

Gubernur NTB Berharap Smelter Menghadirkan Industri Baru dan Meningkatkan Perekonomian Daerah

Jumat, 7 Maret 2025 - 17:30 WIB

Fathul Gani Targetkan Perputaran Uang di Gelegar Pesona Khazanah Ramadhan 2025 Capai Rp4 Miliar

Berita Terbaru

Anggota Direktorat Polairud Polda NTB saat menggelar patroli kawasan pesisir, pada Minggu (9/3/2025).

Hukum & Kriminal

Jaga Keamanan Perairan, Polda NTB Gencarkan Patroli Kawasan Pesisir

Senin, 10 Mar 2025 - 08:01 WIB

Lalu Niqman Zahir.

NGIRING REMBUG

KOPERASI DESA, CASING LAMA DENGAN MEREK BARU

Senin, 10 Mar 2025 - 02:25 WIB